
Festival Sinema Prancis
Festival Sinema Prancis (FSP) kembali hadir untuk memanjakan penggemar film di Indonesia dari 22 November hingga 6 Desember 2024. Pada edisi tahun ini, festival prestisius ini menawarkan eksplorasi sinema Prancis dengan narasi yang segar dan berani, menggugah pandangan tradisional, sekaligus merayakan keindahan sastra klasik dan inovasi dalam dunia perfilman. Diselenggarakan oleh Kedutaan Besar Prancis di Indonesia bekerja sama dengan Institut Français d’Indonésie (IFI) dan Alliance Française Makassar sebagai mitranya, FSP telah menjadi acara tahunan yang dinantikan sejak pertama kali digelar pada tahun 1996. Tahun lalu, festival ini berhasil menarik lebih dari 10.000 penonton secara langsung dan mencatat lebih dari 7.000 pemutaran online, membuktikan antusiasme masyarakat Indonesia terhadap karya-karya sinema Prancis.
FSP 2024 akan menampilkan lebih dari 30 film dengan format hybrid, yang mencakup pemutaran di 13 kota di Indonesia dan program online yang dapat diakses melalui platform KlikFilm. "Beragam genre seperti aksi, drama, komedi, dan lainnya ditawarkan secara gratis, lengkap dengan teks terjemahan bahasa Indonesia agar sinema Prancis lebih mudah diakses oleh masyarakat. Pada periode 30 November hingga 6 Desember, 10 film pilihan juga akan tersedia online melalui KlikFilm, memungkinkan penonton di seluruh Indonesia menikmati kekayaan sinema Prancis tanpa terbatas lokasi. Tahun ini juga, FSP tidak hanya menyajikan film-film berkualitas, tetapi juga menyoroti peran sinema sebagai jembatan budaya. Dengan tema yang sangat menarik terkait female gaze atau dari sudut pandang perempuan. Berikut adalah sorotan nonton bersama dibeberapa tempat rekanan pemutaran di Makassar.